Fasilitas Asrama Mahasiswa Universitas Trunojoyo Madura

Selamat petang teman! Kali ini saya sedang ada di asrama nih, kebetulan ada keperluan sekitar satu minggu di madura ini, jadi ya dengan terpaksa jatah liburan semester saya terpotong. Huhuhuh.. tapi alhamdulillah, karena saya nginap diasrama dan kebetulan teman-teman masih belum banyak yang balik, hehehehe wifi-nya jadi wussss!
 
Oke, kebetulan tadi ada beberapa mahasiswa baru yang mengunjungi asrama, ya mungkin mereka masih milih-milih tempat tinggal ya. Dan kebetulan ada satu maba dengan sekitar 5 orang keluarganya lha kog mau lihat asrama tepat di kamar D205. Itu kan kamar saya! Hehehe, biasa saja bro.. santai.. dan yang paling mengagetkan lagi adalah maba yang satu ini sebelumnya juga pernah bertemu saya dan tanya-tanya soal asrama sewaktu masih ada acara MTQ Mahasiswa Regional Jawa Timur, saya masih ingat betul, waktu itu saya lagi ngantar mas Asroril dan mas Anam untuk cari camilan ke asrama putri (karena saat itu koperasi yang buka hanya di asrama putri ya). Ketika itu tiba-tiba saja kami dipepet mobil berjenis minibus berwarna putih. Saya kira mau ngasih tumpangan, eh malah mau tanya-tanya. Hehehe.. 

Waktu itu sih teman maba yang satu ini bersama kakaknya, tanya-tanya tentang asrama dan hari ini dia balik lagi dan ketemu saya lagi dan malah rombongan sakeluarga dan masih tetap tanya-tanya soal asrama. Tapi ya harus dilayani ya, saya merasa senang malah.

Karena hal itu saya akhirnya merasa perlu sedikit menuliskan apa-apa saja tentang asrama, sekedar untuk memberikan informasi kepada teman-teman maba yang sedang memilih tempat tinggal ya. Hehehe.. 

Oke asrama ini, awalnya memang dikhususkan sebagai tempat tinggal mahasiswa baru (yang diutamakan), maka dari itu asrama memberikan fasilitas yang cukup lengkap untuk menunjang mahasiswa dalam proses mencari ilmu di Universitas Trunojoyo Madura. Asrama ini terdiri dari 5 gedung yakni Asrama A,B C, D dan E. Asrama dibagi menjadi dua yakni untuk Putra di gedung D dan E, serta Putri untuk gedung A, B dan C. Lalu masih ada pembagian lagi yakni khusus untuk mahasiswa Fakultas Ilmu Keislaman semester satu dan dua untuk tinggal di gedung C bagi yang putri dan gedung E bagi yang putra. Lokasi asrama juga masih satu komplek dengan bangunan-bangunan utama kampus, terletak sekitar seratus kilo meter, eits! Seratus meter maksud saya, dari gedung Cakra (sebelah timur cakra).

Fasilitas Asrama Mahasiswa Universitas Trunojoyo Madura


Setiap gedung asrama  memiliki 4 lantai dan setiap lantai ada 12 kamar. Setiap kamar ini mempunyai kapasitas maksimal 6 orang. Hehehe, tenang saja ya, kamarnya cukup luas kog yakni sekitar 6x7 meter. Fasilitas yang ada di dalam kamar meliputi meja belajar yang berukuran kurang lebih 0,5x2 meter, lemari 6 pintu, kaca (buat yang suka dandan, qiqiqiqi), balkon untuk nyantai dan lihat bintang (wkwkwkw, kesukaan saya ini, lihat bintang, terkadan kalo lagi beruntung juga bisa lihat bidadari, eits!), kamar mandi, rak buku 6 kotak-an, satu colokan listrik, dua lampu utama, dua lampu belajar, emmm apa lagi ya?? Oh ya, kasur! Disetiap kamar ada 6 buah kasur beserta dipan tentunya ya.

Fasilitas Asrama Mahasiswa Universitas Trunojoyo Madura

Kemudian fasilitas diluar kamar; ada musholla, kantin, koperasi mahasiswa, lapangan futsal, lapangan volly, kamar mandi umum, televisi, kelas, halaman yang cukup luas, tempat parkir, kabel LAN dan wifi. Emmm apa lagi ya. Itu aja deh sepertinya. Keren kan?? Dan yang lebih keren lagi adalah sobat hanya  dibebani biaya 900 ribu untuk satu semester.

Ada beberapa hal lagi yang banyak ditanyakan maba saat bertemu saya. Selain teman maba yang saya ceritakan diatas, saya juga sudah kenalan dengan beberapa maba yang lain ya. Adalah kegiatan yang ada di asrama. Untuk kegiatan di asrama saya tidak bisa menentukan apa saja ya, karena mungkin akan berbeda nantinya karena pengurusnya juga akan berbeda. Akan tetapi saya akan menceritakan pengalaman saya selama setahun ini, selama tinggal diasrama.

Oke, ada cukup banyak kagiatan di asrama meliputi sholat berjama`ah, liqo`an, muhadloroh, kajian ba`da maghrib, kajian ba`da shubuh, sholawatan, dan lain-lain. Untuk jama`ah maghrib, isya dan shubuh ini wajib diasrama ya. Kegiatan kajian juga dilakukan setiap ba`da maghrib pada hari senin, selasa dan rabu, serta setiap ba`da shubuh selain hari jumat, sabtu dan minggu. Untuk ba`da maghrib hari kamis diisi dengan membaca yasin dan tahlil, pada hari jum`at diisi dengan sholawatan (tidak wajib). Kemuadian liqo`an atau yang lebih mudahnya yakni ngaji Alqur`an yakni tiga hari dalam satu pekan (hari senin, selasa dan kamis habis shubuh). Kegiatan yang sangat menghibur adalah muhadloroh yang diadakan setiap malam senin. Muhadloroh adalah kegiatan yang ditujukan untuk melatih warga asrama agar berani tampil dihadapan umum, biasanya setiap malam senin ada dua kamar yang menampilkan aksinya, hehehe pasti bakalan ada lucu-lucunya deh, dibuat nyantai aja. 

Selain diisi dengan kegiatan-kegiatan harian dan mingguan diatas, diasrama juga ada acara lainnya, seperti santunan anak yatim piatu, pelatihan rutin (english club, dll), pelatihan Program Kreativitas Mahasiswa, Gempita (kalau nggak salah kepanjanganya itu Generasi Pecinta Alqur`an), pelatihan jurnalistik, tahun baruan di asrama dengan bakar sate dan nobar film keren di asrama dan yang paling seru adalah Dormitory Competition (ajang lomba bidang olahraga dan seni). Dan acara-acara lainnya yang sepertinya saya agak lupa. Yang paling asyik saat ada acara di asrama adalah biasanya ada makan barengnya, enak deh pokoknya karena sering kali lauknya adalah sate, dan lain-lain.

Oke, informasi mengenai Asrama Mahasiswa Universitas Trunojoyo Madura dari saya mudah-mudahan cukup. Dan saya hanya menambahkan sedikit tips untuk kalian yang akan tinggal diasrama, agar lebih baik mematuhi kebijakan asrama ya, toh ini juga demi kesejahteraan bersama. Seperti halnya jam malam, dimana kalian harus sudah berada diasrama maksimal pukul 22:00. Terkadang mahasiswa memang mempunyai semangat yang berlebih sehingga merasa keberatan dengan adanya jam malam ini, tapi yang perlu diingat adalah masih ada hari esok bro, energinya disimpan dan di charge dulu biar besok lebih maksimal menjalani aktivitas perkuliahan dan organisasinya. Juga biasakan salam, senyum dan sapa diasrama, baik itu kepada sesama warga, kepada mas musahhil atau mbak musahillah, dan kepada pengelola juga. Semakin banyak salam senyum dan sapa, insyaallah hidup diasrama akan menjadi sangat keren.. Aaamiin. Baik sob, sebenarnya masih sangat banyak hal yang bisa sobat ketahui tentang asrama ini, tapi untuk permulaan saya rasa ini sudah cukup dan sekian dari saya. Wassalam!!

8 comments for "Fasilitas Asrama Mahasiswa Universitas Trunojoyo Madura"

  1. "terkadang kalo lagi beruntung juga bisa lihat bidadari, eits!)"

    ReplyDelete
  2. kak 900rb itu sudah termasuk makan air listrik kak? Terus sehari berapa kali makan? Dan itu boleh di asrama sampe lulus kah?

    ReplyDelete
    Replies
    1. sudah termasuk air, listrik tapi makan beli sendiri.. boleh di asrama sampai lulus, syaratnya mematuhi peraturan dan tidak melakukan pelanggaran berat, simpel.. ehehehe

      Delete
  3. Cara masuk asramanya gimana kak ?

    ReplyDelete

Hai ! Bagaimana, seru kan artikelnya? Jangan lupa untuk menanggapi artikel saya ini ya.. :)